Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Ajari Siswa SD untuk Mengelola Keuangan, Mahasiswa Akuntansi Perpajakan KKN Undip Menyerukan Tentang Pentingnya Menabung

14 Februari 2023   22:36 Diperbarui: 14 Februari 2023   22:38 477 1
Boyolali (24/01/2023) -- Mengajari tentang mengelola keuangan dapat dilakukan sejak dini. Sebagai Langkah awal dilakukannya program kerja sosialisasi mengenai cara manajemen uang sejak dini dengan  menerapkan pentingnya menabung. Program ini dilaksanakan di SDN 1 Kemusu  yang dimana siswa/i kelas 5 sebagai partisipannya. Memanajemen uang dapat dilakukan dengan mengelola pengeluaran dengan baik salah satu langkah yang dapat digunakan dalam mengurangi pengeluaran yaitu dengan meningkatkan budaya menabung sejak dini.      Pada saat pelaksanaan sosialisasi pada siswa/i kelas 5 SDN 1 Kemusu diawali dengan menayangkan sebuah film mengenai pentingnya menabung serta membagikan leaflet yang didalamnya terdapat beberapa cara menabung yaitu dapat dilakukan dengan cara sederhana menggunakan celengan atau cara yang lebih canggih dengan membuat tabungan di Bank yang biasanya bagi siswa terdapat tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) serta tips dalam menabung.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun