Pada abad globalisasi, celah persebaran informasi adalah perkara yang mustahil dihindari. Berita sebagai representasi informasi ditafsir sebagai produk jadi yang memuat urgensi. Dalam hal ini, jurnalis sebagai nakhoda tim produksi dipertemukan dengan eksepsi politis yang bersemi kembali. Secara etimologis, jurnalistik berasal dari kata journ yang berarti catatan atau laporan harian. Jurnalistik adalah dua sisi cermin tak seiras yang dicerna secara skeptis oleh rakyat. Baik segmen plus maupun minus, tergantung bagaimana setiap insan mengartikulasikannya. Demikian pula, wartawan dan pers merupakan elemen yang tidak bisa dipisahkan dalam daur penyiaran berita. Sayangnya, wujud surat kabar yang hadir saat ini memicu spekulasi apakah ia muncul sebagai komoditas orisinal dari pers atau sekadar pemanis dalam hingar bingar dunia maya.
KEMBALI KE ARTIKEL