Di zaman sekarang mencari sebuah pekerjaan adalah hal yang sangat sulit sehingga hal ini menjadi pemicu utama maraknya pedagang kaki lima yang berjualan di sepanjang pinggir jalan raya, konflik kepentingan dari masing-masing kelompok. Seperti Munculnya ketegangan antara pedagang yang mengandalkan lokasi tersebut untuk mencari nafkah serta kebijakan pemerintah dalam menjaga ketertiban dan estetika kota selalu menjadi hal yang bertentangan. Pedagang sering kali beralasan bahwa mereka sudah berdagang di tempay tersebut selama bertahun tahun dan jiika digusur oleh yang berwenang ysaitu satpol pp mereka tidak mempunyai tempat lagi untuk berjualan. Banyak para PKL yang berasal dari ekonomi yang kurang dan juga lapngan pekerjaan yang sulit untuk dicari serta tidak memiliki akses pekrerjaan lain yang lebih layak, penertiban bias berdampak negative pada kehidupan mereka dan menambah beban social jika tidak disertai dengan solusi alternatif seperti bantuan lokasi beragang baru bagi para PKL atau bantuan social. Penertiban tanpa perencanaan dan startegi akan berdampak negatif pada ekonomi lokal. Tetapi kebijakan pemerintah harus tetap berjalan dan dilaksanakan, terkait dengan kepatuhan hokum dan peraturan para PKL sering kali beroperasi tanpa izin resmi otomatis hal tersebut melanggar peraturan yang ada, penegakan hokum dalam hal ini bias menjadi rumit terutama jika adanya ketidaksesuaian antara kebijakan pemerintah dan realitas di lapangan. Banyak kota juga tidak memiliki tempat untuk menampung para pedagang tanpa adanya alternative yang memadai hal ini bias memicu penertiban menjadi tidak efektif, proses administrasi yang tidak transparan dan tidak adil yang pada akhirnya menyebabkan salah satu pihak merasa dirugikan dan dapat memperburuk situasi dilapangan. Aspek kesehetan dan kebersihan juga menjadi faktor yang berdampak buruk baki masyarakat, terkadang PKL beroperasi tanpa memperhatikan standar kesehatan dan kebersihan. Penertiban juga menjadi salah satu cara untuk mengatasi masalah ini. Tetapi juga harus diimbangi dengan solusi yang praktis dan berkelanjutan.
KEMBALI KE ARTIKEL