Mahasiswa Ilmu Komunikasi
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) angkatan 2024 kelas D menggelar kegiatan
penggalangan dana bertajuk "Penggalangan Dana Korban Bencana Alam Sukabumi". Mengusung tema "Meningkatkan Rasa Kemanusiaan Sesuai dengan Pancasila Sila ke-2", kegiatan ini berlangsung di Kampus IVI UAD serta di Titik Nol Malioboro. Program ini merupakan bagian dari penugasan mata kuliah Pancasila yang bertujuan memberikan sarana kepada masyarakat, khususnya sivitas akademika UAD dan warga DIY, untuk berkontribusi memberikan bantuan bagi korban banjir di Sukabumi.
KEMBALI KE ARTIKEL