Mohon tunggu...
KOMENTAR
Gaya Hidup

Berbagi Pangkal Kaya

20 April 2019   23:25 Diperbarui: 22 April 2019   09:41 95 0
Suatu sore di Madinah, Rasulullah shalallahu alaihi wasallam sedang duduk di teras masjid bersama para sahabat sehabis menunaikan salat. Saat itu cuaca sedang panas-panasnya karena Madinah berada di puncak musim panas.

Dari kejauhan tampak rombongan Arab Badui memasuki gerbang Madinah. Rasulullah sudah menduga bahwa mereka sedang kesusahan dan datang untuk meminta bantuan. Terlihat dari tubuh mereka yang kurus ringkih, wajah hitam berkeringat, dan baju yang hanya selapis, sampai-sampai dalam hadist disebutkan kalau ada angin yang berhembus kencang, pakaian mereka bisa tersingkap dan menampakkan aurat.

Nabi bersegera mengumpulkan kembali sahabat dan mulai memotivasi untuk bersedekah.

"Ayo bersedekah, karena itu akan kembali kepada kalian. Bersedekahlah karena itu yang akan menjadi pintu terbukanya rezeki. Bersedekahlah agar terhindar dari api neraka."

Nabi berhenti sebentar lalu membacakan sebuah hadist.

Jauhilahapi neraka walau hanya dengan sebiji kurma. Jika kamu tidak punya, maka lakukanlah dengan kalimat yang baik.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun