Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

64 Mahasiswa UM Metro Gabung International Students Exchange dengan With The World, Jepang

27 September 2023   10:56 Diperbarui: 27 September 2023   10:59 97 0
Metro, 27 September 2023 -  64 mahasiswa Universitas Muhammadiyah (UM) Metro yang telah terpilih akan berpartisipasi dalam Program Pertukaran Mahasiswa Internasional yang akan diselenggarakan secara daring melalui kerjasama dengan perusahaan Jepang, With The World. Program ini akan berlangsung mulai tanggal 3 Oktober 2023 hingga 23 Januari 2024.

Program pertukaran mahasiswa internasional ini adalah kesempatan luar biasa bagi mahasiswa UM Metro untuk memperluas wawasan mereka, memperdalam pengetahuan akademik, serta menjalin hubungan antarbudaya yang erat dengan mahasiswa dari Jepang. Selama satu semester penuh, peserta akan terlibat dalam beragam aktivitas yang dirancang untuk memungkinkan mereka memahami budaya Jepang, bahasa, dan lingkungan akademik yang berbeda.

Salah satu tujuan utama dari program ini adalah untuk memungkinkan 64 mahasiswa UM Metro belajar dan berinteraksi langsung dengan mahasiswa Jepang secara daring. Ini adalah peluang unik untuk memperdalam pemahaman mereka tentang budaya Jepang, sejarah, dan kehidupan sehari-hari di Jepang.

Program Pertukaran Mahasiswa Internasional ini adalah bagian dari upaya UM Metro untuk meningkatkan pengalaman belajar mahasiswa dan mempersiapkan mereka untuk menjadi warga global yang kompeten.

Rektor UM Metro, Dr. Nyoto Suseno, M.Si. mengapresiasi kegiatan ini sebagai upaya UM Metro terus menggalakkan program internaional sehingga mahasiswa berkesempatan memiliki wawasan global.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun