Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

394 Mahasiswa/i Unmuh Jember Dinyatakan Lulus pada Wisuda ke-48

20 Maret 2023   10:37 Diperbarui: 20 Maret 2023   10:43 154 0
Universitas Muhammadiyah Jember menggelar rapat terbuka senat Wisuda Ke-48 Semester Ganjil 2022-2023 pada Sabtu, (18/3/2023) di Gedung Zainuri. Momentum tersebut juga menjadi pertanda bahwasanya Unmuh Jember resmi menjadi salah satu perguruan tinggi yang menerima mahasiswa melalui jalur RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau), sesuai dengan Permendikbudristek No. 41 Tahun 2021.

Diungkapkan oleh Bupati Kabupaten Jember, Ir H Hendy Siswanto ST IPU, ada beberapa keunggulan jalur RPL diantaranya bisa lulus lebih cepat, biaya lebih hemat dan skill lebih terasah. "Dimana pengalaman kerja dan pendidikan nonformal dikonfersikan dan diakui dalam matakuliah yang relevan, mahasiswa bisa lulus cepat dan biaya yang lebih hemat, setara dengan lulusan reguler." Dengan mengikuti program RPL tersebut, diharapkan para angkatan kerja bisa lebih berkembang. Tak hanya itu, kegiatan belajar mengajar di dunia pendidikan tinggi juga bisa lebih tercapai maksimal.

Hal lain disampaikan oleh LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur yang diwakili oleh Koordinator Pokja Sertifikasi dan Mutu Pendidik, Mochammad Mahmud SKom MKom, dihadapan 394 wisudawan/i ia berujar, pemerintah telah menerapkan satu konsep pendidikan yang dikemas dalam wadah KKNI. Strategi yang dikembangkan terkait ranah pendidikan nasional dalam hal implementasi KKNI ialah melalui RPL. Didalamnya disampaikan mengenai kompetensi seseorang, tidak lagi semata Ijazah tapi dengan melihat kepada kerangka kualifikasi yang disepakati secara nasional sebagai dasar pengakuan terhadap hasil pendidikan seseorang secara luas (formal, nonformal, atau informal) yang akuntanbel dan transparan. Proses RPL dapat diimplementasikan pada sektor pendidikan dan dunia kerja.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun