Namanya Tri Himmatul Ulya, lahir di Kudus, 17 Maret 1997. Dia adalah anak ketiga dari enam bersaudara. Buah pasangan dari Mukhlas Afroni dan Siti Laikhah. Himma adalah panggilan akrabnya. Dia terlahir dari keluarga yang sederhana. Ayahnya seorang guru di MTs NU Banat Kudus. Pengampu mata pelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia. Tidak hanya Ayahnya saja yang berprofesi guru, Â kakak dan adik-adik Ayahnya juga seorang guru, bahkan adik-adik ibunya juga seorang guru. Sedangkan Ibunya sendiri adalah seorang ibu rumah tangga biasa. Sejak kecil, Ayahnya selalu mengajarkan anak-anaknya untuk selalu bisa hidup mandiri. Katanya, jangan pernah mengandalkan orang lain kalau diri sendiri mampu melakukannya. Anak-anaknya selalu diajarkan untuk bisa menghargai orang lain, mengucapkan kata terima kasih dan maaf adalah sangat penting. Itulah didikan orang tuanya, bahwa mengucapkan terim kasih dan maaf itu segala-galanya.
KEMBALI KE ARTIKEL