Pembelajaran Sosial Emosional (Social and Emotional Learning/SEL) adalah pendekatan yang mengajarkan keterampilan sosial dan emosional kepada peserta didik. Keterampilan ini mencakup kemampuan mengelola emosi, berempati terhadap orang lain, membangun hubungan positif, membuat keputusan yang bertanggung jawab, serta mengatasi konflik. PSE menjadi semakin penting di sekolah karena membantu membangun lingkungan pembelajaran yang positif dan meningkatkan hasil belajar. Penelitian menunjukkan bahwa program PSE yang efektif dapat meningkatkan prestasi akademik, mengurangi perilaku negatif, dan meningkatkan kesehatan mental siswa (Collaborative for Academic, Social, and Emotional Learning, 2020).
KEMBALI KE ARTIKEL