Ekonomi Indonesia akhir-akhir ini terus mengalami perlambatan, dan perlambatan ekonomi ini tidak segera diantisipasi oleh pemerintah saat ini, walaupun saat ini pemerintah telah mengeluarkan paket kebijakan akan tetapi masih tetap saja ekonomi kita tidak tumbuh, sebut saja pada kuartal II 2015 Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II 2015 sebesar 4,67 persen atau melambat dari realisasi kuartal sebelumnya yang tumbuh 4,72 persen. Hingga semester I, ekonomi Indonesia hanya tumbuh 4,7 persen, turun dari periode yang sama tahun lalu sekitar 5,17 persen.
KEMBALI KE ARTIKEL