Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

[RTC] Mati Sebelum Mati

28 Juli 2018   08:28 Diperbarui: 28 Juli 2018   08:57 545 15
kau tak akan mengerti,
mengapa orang miskin mengajarkan cinta kasi
h


kau telah melewati segala rupa udara
harum minyak dan emas menyala,
wangi hijau pohon-pohon perkasa
serta anyir darah orang-orang kalah

kau telah memulai- tentu saja!-
hidup yang menumbuhkan air mata
di sana di sini, di mata mereka
mata yang papa

kau menanam pemberontakan
atau sumpah tujuh turunan.
tapi sejarah hanyalah perkara urusan para Tuan- masalahmu apa? tantangmu

kau tak bisa memahami:
apa yang menyakitkan dari
kehilangan atau terkuburnya harapan

negara butuh makan, politisi butuh kenikmatan.
penguasa merawat selera dari siklus bangsawan,
yang terlahir bersama segala kemegahan dan kemudahan

selebihnya, sisa-sisanya
hanyalah statistik di kantung sampahmu

kau tak bakal mengerti
mengapa kematianmu akan sulit sekali!

2018

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun