30 Juni 2022 10:28Diperbarui: 30 Juni 2022 10:437200
Terpilihnya Provinsi Jawa Barat menjadi ikon pada perhelatan The International Handicraft Trade Fair (Inacraft) 2022 merupakan angin segar bagi UMKM dan produk ekonomi kreatif Jawa Barat. Ini merupakan simbol bahwa dalam pameran terbesar se-Asia Tenggara ini, Provinsi Jawa Barat secara khusus menjadi ikon dengan mengusung potensi seni dan budaya ekonomi kreatif, utamanya sektor kerajinan dan pariwisata. Hal tersebut terlihat dari dengan kehadiran Paviliun besar di pintu utama dengan menampilkan 335 produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Jabar yang berorientasi ekspor. Secara keseluruhan, Inacraft 2022 kental dengan nuansa kejawabaratan (Jabarprov.go.id 24/3/2022).
Jixie mencari berita yang dekat dengan preferensi dan pilihan Anda. Kumpulan berita tersebut disajikan sebagai berita pilihan yang lebih sesuai dengan minat Anda.