Mohon tunggu...
KOMENTAR
Otomotif

Industri Mobil Nasional, Mungkinkah?

4 Januari 2012   14:54 Diperbarui: 25 Juni 2015   21:20 249 0

Akhir-akhir ini, kita dihebohkan dengan berita mengenai Pak Jokowi yang menjadikan mobil buatan siswa SMK N 2 Surakarta dan SMK Warga Surakarta sebagai mobil dinas walikota dan wakil walikota. Terlepas dengan komentar miring yang dilontarkan oleh Pak Bibit Waluyo, saya pribadi setuju dengan kebijakan yang dibuat oleh Pak Jokowi ini,. Hal ini bertujuan untuk mengapresiasi para siswa SMK yang telah merancang mobil ini jauh-jauh hari sebelumnya. Di tengah-tengah kegemaran para pejabat yang bermewah-mewahan, kebijakan Pak Jokowi ini patut diacungi jempol karena harga mobil Kiat Esemka hanya Rp 95 juta, sangat jauh jika dibandingkan dengan harga mobil dinas para menteri, yakni Toyota Crown Royal Salon yang harganya mencapai Rp 1,3 miliar. Soal kualitas, mobil ini juga tidak kalah. Walaupun belum memperoleh ijin dari Kementerian Perhubungan dan belum lolos tes emisi gas buang, namun mesin, interior dan body mobil ini cukup baik. Bahkan pengamat otomotif mengatakan bahwa sebagai pendatang baru, mobil Kiat Esemka ini sudah cukup mampu untuk bersaing di pasar otomotif Indonesia.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun