Mohon tunggu...
KOMENTAR
Nature

Menikmati Indahnya Gunung Rinjani

23 Juli 2022   17:06 Diperbarui: 23 Juli 2022   17:06 285 4
Gunung Rinjani adalah gunung yang berlokasi di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Gunung Rinjani merupakan gunung berapi kedua tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 3.726 mdpl serta terletak pada lintang 825' LS dan 11628' BT. Letak geografis dari gunung Rinjani yang menjadi persinggungan garis batas wallace dimana flora dan fauna khas Asia dan Australia bertemu. Dengan demikian eksotisme flora dan fauna yang ada selama dalam perjalanan ikut mengiringi langkah pendakian. Gunung Rinjani merupakan gunung favorit bagi pendaki sebab keindahan pemandangannya. Gunung ini merupakan anggota dari Taman Nasional Gunung Rinjani yang mempunyai luas sekitar 41.330 hektar dan ini akan diusulkan penambahannya sehingga menjadi 76.000 hektar ke arah barat dan timur. Secara administratif gunung ini berada dalam wilayah tiga kabupaten Lombok Timur, Lombok Tengah dan Lombok Barat.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun