Cinta dapat berasal dari seorang anak kepada orang tuanya. Sehingga anak tersebut akan selalu berbakti dan menghormati orang tuanya. Ia akan bersungguh-sungguh dalam menuntut ilmu agar pengorbanan yang diberikan orang tuanya tidak sia-sia, dan ia dapat membahagiakan orang tuanya. Cinta dapat berasal dari seorang pria kepada seorang wanita. Sehingga pria tersebut akan melakukan hal-hal yang dapat membahagiakan wanita tersebut. Ia akan selalu melindungi wanita tersebut. Cinta dapat berasal dari manusia kepada makhluk hidup lainnya seperti tumbuhan dan hewan. Sehingga ia akan merawat tumbuhan atau hewan tersebut, supaya makhluk tersebut dapat bertahan hidup.
Mari kita perhatikan fenomena-fenomena yang terjadi dilingkungan sekitar kita dewasa ini. Banyak kita amati kejadian seperti pembunuhan, perceraian, perburuan liar, pembabatan hutan, dan tingkat kriminalitas yang terus meningkat. Tidak ada nilai cinta yang terkandung didalam hati sanubari makhluk tersebut. Karena tidak adanya cinta, mereka melakukan apapun tanpa peduli terhadap dampak yang mungkin terjadi. Sehingga dapat dikatakan, bahwa rasa cinta penting ditanamkan didalam hati nurani setiap individu, supaya tercipta ketentraman didalam kehidupan.