Lawan yang dihadapi Chico adalah pemain tuan rumah yakni Wang Tzu Wei yang merupakan peringkat ke-28 dunia.Faktor tuan rumah membuat Wang mendapat dukungan penuh. Namun Chico yang pernah mencicipi posisi runner up Indonesia Master 2023, terlihat menikmati pertandingan.
Set pertama dilalui dengan mudah, Chico Aura Dwi Wardoyo bermain taktis dan mampu mendikte Wang Tzu Wei, tak heran perolehan angka di set pertama, Chico kerap memimpin, dalam waktu hanya 13 menit,Chico mampu menutup set pertama dengan skor 21-6.
Tenaga ekstra seolah didapat Wang Tzu Wei ketika berada di set kedua, awalnya Chico seakan menang mudah lagi, namun angka berjalan ketat, kejar kejaran angka terjadi, Wang unggul di interval set kedua dengan 11-10, setelah Wang meminta Challange. Dua poin kemudian Chico menambah di set kedua dan berbalik unggul 12-11.
Chico menjauh menjadi 14-11, satu poin Wang menambah menjadi 12-14, namun Wang bolanya menyangkut di net sehingga Chico meraih angka 15.Smash Chico di sisi backhad Wang membuat Chico unggul 16-13. Namun kemudian Wang mensmash bola yang tak bisa dikembalikan Chico, skor pun berubah menjadi 14-16.
Keuntungan bagi Chico ketika service Wang menyangkut di net, sehingga Chico memimpin 17-14. Di suasana reli yang menarik, pukulan Chico dianggap keluar,namun pemain Indonesia meminta challenge,dan bola benar benar out,Wang akhirnya menambah point menjadi 15-17.
Dua kali Chico menambah point, sekali Wang juga menambah point, Chico unggul 19-16. Kemudian smash Chico mengantarkan ke matchpoint 20-16.Sayang Wang bisa menambah point setelah bola Chico menyangkut di net, skor menjadi 17-20.Â