Industri kelapa sawit di Indonesia selalu menjadi
hot issue dan sangat seksi untuk diberitakan. Sayang, pemberitaan ini lebih cenderung ke arah hal negatif. Pemberitaan kelapa sawit lebih didominasi dengan topik penyebab kebakaran hutan, punahnya satwa hutan dan tentunya deforestasi. Pemberitaan bahwa industri kelapa sawit menjadi penghasil devisa terbesar negara ini tidak pernah kita baca. 30 sampai 50 juta orang menggantungkan hidupnya ke industri ini juga tidak pernah kita baca.
KEMBALI KE ARTIKEL