Perilaku Organisasi merupakan suatu disiplin ilmu yang mempelajari tentang perilaku tingkat individu dan tingkat kelompok dalam suatu organisasi serta dampaknya terhadap kinerja (baik kinerja individual, kelompok, maupun organisasi). Perilaku organisasi juga dikenal sebagai studi tentang organisasi. Studi ini adalah sebuah bidang telaah akademik khusus yang mempelajari organisasi,dengan memanfaatkan metode-metode dari ekonomi, sosiologi, ilmu politik, antropologi dan psikologi. Perilaku organisasi adalah sub-disiplin ilmu dari keilmuan manajemen yang mempelajari perilaku yang dimunculkan oleh individu atau kelompok dan berimplikasi terhadap kinerja organisasi. Organisasi merupakan kumpulan individu yang kemudian masuk ke dalam kelompok-kelompok yang berada dalam satu organisasi. Terdapat banyak latar belakang anggota organisasi dan kelompok yang akan melahirkan pemikiran dan tindakan sosial yang berbeda pula, sehinggga organisasi menjadi sangat dinamis.