Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosok Pilihan

Ribuan Orang Hadiri Acara Doa Borhat-Borhat Ir. Lamhot Sinaga di Siunggas, Taput

21 September 2023   08:32 Diperbarui: 21 September 2023   08:36 482 3

Sabtu, 16 September 2023, Ribuan orang menghadiri acara Borhat-Borhat Ir. Lamhot Sinaga anggota DPR RI dari fraksi Partai Golkar yang akan kembali maju sebagai Caleg DPR RI dari Dapil 2 Sumatera Utara.

Masyarakat Siunggas, Kecamatan Purbatua, Kabupaten Tapanuli Utara sangat antusias menghadiri acara Borhat-Borhat (Doa masyarakat yang dilakukan secara Adat). Sejak pagi hari, masyarakat dari berbagai desa yang ada di Kecamatan Purbatua sudah berdatangan. Diperkirakan kurang lebih 2 ribu an orang menghadiri acara ini.

Ir. Lamhot Sinaga bersama rombongan berangkat dari rumah aspirasi Lamhot Sinaga di Pahae ke Desa Hutanagodang, Siunggas, Kec. Purbatua.

Tiba di lokasi acara, Ir. Lamhot Sinaga beserta istri dan anak disambut dengan pemberian kalung bunga oleh Hula Hula Marga Sibarani (Pihak Mertua Lamhot Sinaga).

Sambutan hangat masyarakat Siunggas terdengar dari berbagai sudut. "Hidup Lamhot Sinaga", "Pejuang Aspirasi", "Lanjutkan Katua" begitu masyarakat kompak menyuarakan dari berbagai sudut. Lamhot Sinaga belakangan digelari masyarakat sebagai anggota DPR Pejuang Aspirasi, karena begitu banyak aspirasi masyarakat yang terealisasi di Dapil 2 Sumut diperjuangkan Lamhot Sinaga.

Acara Borhat-borhat ini dimulai dengan Kebaktian, lalu dilanjutkan dengan makan siang bersama. Makan siang bersama, sempat tertunda beberapa saat karena jumlah masyarakat yang hadir jauh melampaui apa yang diperkirakan oleh panitia. Panitia tadinya memperkirakan yang hadir antara 1000-1300 orang, namun kenyataannya yang hadir lebih dari 2000 orang.

Sebelum makan siang dimulai, Pihak Hula-Hula Sibarani, Tulang Pardede, Bona Tulang Sitompul, Bonaniari Sitompul memberikan Dekke Simudur-udur dan Boras Sipir ni tondi kepada Lamhot Sinaga dan keluarga. "Asa pir ma pokki, bohal bohal pansaloman. Asa pir ma tondi, luju luju nang pangomoan"

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun