Mohon tunggu...
KOMENTAR
Financial

Menggunakan dan Mencari Rezeki yang Halal

2 Maret 2019   20:33 Diperbarui: 2 Maret 2019   20:43 215 1
Harta adalah anugerah istimewah yang di berikan oleh Allah Swt. Dari sebagian harta-Nya kepada manusia yang telah berusaha mencari kekayaan, jadi kita sebagai manusia harus mensyukuri dan menggunakan harta tersebut dengan baik, sesuai dengan syariat Islam, agar harta kekayaan yang kita cari dan kita gunakan itu halal dan di ridhoi oleh Allah Swt.
Menurut M. Sholahuddin,S.E., M.Si.( 2007 : 45 - 51 ) Sifat - sifat Harta ada 2, yaitu :
1.Perhiasan Dunia
2.Ujian
1 . Harta adalah Perhiasan Dunia
Syariat islam mengajarkan kepada manusia agar menikmati kebahagiaan dan kebaikan hidup di dunia. Menurut Islam, kehidupan yang sejahtera secara ekonomi haruslah di upayakan. Bahkan, keadaan ini merupakan pendorong yang baik agar tercipta dan meningkatkan hubungan dengan Allah, dengan harta yang mencukupi ketika kebutuhan pokoknya tercukupi maka kesejahteraan ekonomis seseorang pada akhirnya akan tercapai. Dorongan memperoleh harta secara berkecukupan bukanlah sesuatu yang hina, karena memang Allah menempatkan harta sebagai perhiasan dan kesenangan.
2 . Harta adalah Ujian
Menurut perpspektif Islam, harta bukan lah semata - mata alat untuk bersenang senang. Namun,  harta juga merupakan ujian kenikmatan dari Allah Swt. Harta merupakan kenikmatan yang di berikan dari Allah Swt. Untuk menguji hamba-Nya, apakah dengan harta itu mereka bersyukur atau malah menjadi kufur. Oleh sebab itu, di sebutkan oleh Allah sebagai fitnah atau ujian.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun