Mohon tunggu...
KOMENTAR
Olahraga

Juara Eropa Jerman Tundukkan Juara Dunia Jepang

30 Juni 2013   01:46 Diperbarui: 24 Juni 2015   11:13 294 0
[caption id="" align="alignnone" width="272" caption="(c)dfb.de"][/caption] Juara Eropa Jerman berhasil menundukkan sang Juara Dunia dari Asia yakni Jepang dengan skor 4-2 untuk kemenangan Jerman pada hari Sabtu (29/6), di Allianz Arena. Laga ini memecahkan rekor Eropa untuk sepak bola wanita dengan jumlah 46,104 penonton di Allianz Arena melampaui rekor saat Jerman bertemu Brazil di Frankfurt 2009 lalu. Jerman menurunkan skuad yang tidak jauh berbeda saat Jerman menundukkan Kanada di Paderborn. Namun kali ini Jerman tak menurunkan Annike Krahn karena ia mengalami masalah pada pahanya. Laga ini menjadi debut perdana dari Sara Dabritz. [caption id="" align="alignnone" width="264" caption="(c)dfb.de"][/caption] Leonie Maier membuka keunggulan Jerman pada menit ke 16 melalui tembakan spektakulernya dari luar kotak penalti. 5 menit menjelang jeda babak pertama Jepang menyamakan kedudukan melalui gol dari Shinobu Ohno memanfaatkan kesalahan fatal dari Nadine Angerer. Di awal babak kedua Jerman mendapatkan hadiah penalti karena Nadine Kessler dijatuhkan di kotak terlarang oleh Asuna Tanaka. Celia Okoyino Da Mbabi yang bertindak sebagai eksekutor mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Di menit ke 58 Jepang kembali menyamakan kedudukan melalui top skor Frauen Bundesliga musim ini Yuki Ogimi, memanfaatkan tendangan bebas dari Aya Miyama. Celia Okoyino Da Mbabi mencetak gol keduanya pada menit ke 87, kemudian Simone Laudehr melengkapi kemenangan Jerman menjadi 4-2 melalui titik penalti di masa injury time setelah dirinya dijatuhkan di kotak penalti oleh Karina Maruyama. Selanjutnya Jerman akan memulai laga perdananya pada Piala Eropa 2013 di Swedia 11 Juli dengan menghadapi Belanda di Vaxjo, kemudian menghadapi Islandia pada 14 Juli di Vaxjo dan Norwegia pada 17 Juli di Kalmar. Jerman sendiri baru akan terbang ke Swedia pada 7 Juli dari Frankfurt.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun