Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ramadan

Ramadhan Bulan Penuh Kebaikan

17 Maret 2024   05:04 Diperbarui: 17 Maret 2024   07:35 146 0
Anda pernah mendengar "Allah itu sesuai persangkaan hamba-Nya"?. Saya termasuk orang yang percaya akan hal ini. Hal ini dapat diartikan bahwa apa yang disangkakan oleh kita, apa yang kita pikirkan itu akan benar-benar terjadi. Kalau dalam ilmu pengembangan diri istilahnya "Law of Atraction atau Hukum Tarik-menarik", yang di dalam hukum ini dijelaskan bahwa apa yang kita pikirkan akan menarik dan mewujud ke dalam kehidupan kita. Misalnya kita sering memikirkan kemakmuran, keberlimpahan dan kekayaan maka hal itu akan benar-benar terjadi dalam hidup kita. Dan ini berlaku juga untuk hal-hal yang negatif. Seseorang yang berpikir bahwa hari ini adalah hari yang buruk, maka segera dia akan menemukan hal-hal yang dapat membuktikan apa yang dipikirkannya, entah itu berupa cuaca yang panas, kepala menjadi pusing, di jalan hampir tertabrak motor dan sebagainya. Dan saya sering menemukan orang-orang yang sebenarnya sudah tahu akan hal ini (hukum tarik menarik ini) namun mereka masih saja lebih banyak menghabiskan energinya untuk memikirkan hal-hal yang negatif, hal-hal yang tidak menyenangkan yang pada akhirnya membawa mereka menemui hal-hal jelek, hal-hal buruk, hal-hal yang membuat mereka sedih dan kecewa di dalam kehidupan mereka.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun