Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

TASPEN: Betah dan Ingin Kembali

8 Januari 2015   09:33 Diperbarui: 17 Juni 2015   13:34 221 0


Suasana gedung sangat bersih dan sejuk. Sebuah loket ATM berada di sisi kiri dekat dengan pos satpam dan pintu keluar. Tangga untuk menuju lantai utama dan lantai basement sangat bervariatif. Ada yang menggunakan anak tangga tinggi dan ada yang rendah. Ada yang belok curam, ada juga yang lurus landai. Mungkin tangga ini memang dibuat khusus menyesuaikan dan memudahkan dengan banyaknya orang tua yang mengurus dana pensiunan.

Di dalam gedung, suasana sangat betah rasanya. Loket berjejer hingga sepuluh tempat. Jadi tidak perlu mengantri terlalu lama. Bagian kasir terpisah di sebelah kanan. Ruang tunggu sangat luas dengan kursi yang empuk dan pendingin udara yang terasa nyaman di kulit. Suasananya tenang sekali.

Saat saya sadar baterai hp hampir habis, saya mencari menengok kanan kiri dan ternyata di tengah ruangan ada tempat khusus untuk mencharger hp. Fantastisnya lagi sudah tersedia beberapa chargeran untuk type hp yang berbeda-beda. Jadi kita tidak perlu mengeluarkan chargeran sendiri. Jika yang tidak membawa chargeran pun tidak masalah karena tinggal ikut mencharge saja. mudah.

Di belakang kursi-kursi tunggu tersedia tempat minuman dingin. Air minum mineral terdapat di dalamnya. saya pikir itu untuk dijual, seperti box minuman yang biasa kita temui di berbagai tempat umum begitu. Ternyata perkiraan saya salah. Air mineral dingin itu disediakan untuk para tamu yang datang. Lagi-lagi tulisan "GRATIS" terpampang di mesin pendingin tersebut.

Wah, fasilitasnya benar-benar membuat para tamu betah. Tapi entah untuk pelayanannnya nih. Karena Suami masih menunggu giliran antri untuk pengurusan berkas almarhum ibunya.

Setelah dipanggil nomor antrian oleh sistem, dan seorang petugas yang sudah senior menanyakan permasalahan apa yang bisa dibantu pihaknya, suami pun menjelaskan semua. Sebagai ahli waris, menguruskan pensiunan almarhum ibunya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun