Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humor

[Humor] Atheis Mengharapkan Hari Libur

13 Agustus 2012   10:42 Diperbarui: 25 Juni 2015   01:51 733 3
Hasan yang muslim, Cipung seorang katolik, dan Dogol Filsuf pemula yang mengaku Atheis, mereka sedang berdiskusi.

Dogol : "San, Pung ,aku heran mengapa hari raya agama selalu dijadikan hari libur nasional."

Hasan : "Ya itu sudah pasti karena dasar Negara kita,Pancasila yaitu Sila yang pertama KeTuhanan Yang Maha Esa."

Cipung:" Saya setuju dengan Hasan, Gol"

Dogol: " Iya, kamu San sebagai muslim ada Hari Idul Fitri, Idul Adha, Maulid Nabi, 1 Muharram, semua jadi hari libur, kamu juga Pung, ada Natal, Jumat Agung, Kenaikan Isa Almasih, Hindu ada Hari Galungan, Nyepi, Budhha ada Waisak yang semuanya hari libur"

Cipung: "Lha kamu memang memeluk agama apa Gol?"

Dogol : "Menurut saya agama itu nihil, tetapi saya akan perjuangkan ke pemerintah untuk hari libur orang seperti saya "

Hasan :"Iya sekarang agama kamu apa Gol"

Dengan bangganya Dogol menjawab: "Saya tidak beragama alias Atheis!!"

Hasan dan Cipung : "Oh Pantesan!!"

Cipung: "Minta sama pemerintah bikin hari libur untuk orang seperti kamu, minta libur tanggal 30 Februari saja!"

Always Smile !

God Loves You !

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun