Mohon tunggu...
KOMENTAR
Bahasa

English Test Serial Episode 1: TOEFL

27 Juni 2014   20:42 Diperbarui: 18 Juni 2015   08:35 326 0

Dear Pals, Sedang melamar pekerjaan? Ada syarat TOEFL? Sudah tahu kan TOEFL itu apa? Iya betul. Tes Bahasa Inggris. TOEFL sendiri singkatan dari Test of English as Foreign Language. Masalahnya, di Indonesia, terdapat banyak kesalahpahaman terkait TOEFL ini. Kesalahpahaman ini sudah mewabah di tanah air, hingga semua yang berhubungan dengan TOEFL seperti memunculkan ambiguitas. Ada beberapa kebingungan yang ingin saya luruskan di sini. Pertama adalah tentang nama generik dan nama spesifik (merek dagang). Di Indonesia, TOEFL ini sering dianggap sebagai sebutan generik dari tes Bahasa Inggris. Padahal, TOEFL itu adalah nama spesifik alias nama merek. Seperti misalnya, kebanyakan orang Jakarta menyebut “mie instant” dengan sebutan “Indomie”. Jika dianalogikan dengan kasus ini, “mie instant” adalah  ”tes Bahasa Inggris”, sedangkan “Indomie” adalah “TOEFL”. Jadi, tes Bahasa Inggris itu bukan hanya TOEFL saja yah, seperti halnya mie instant tidak hanya ada merek Indomie saja.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun