Ini tidak bermaksud merendahkan martabat kemanusiaan, melainkan menguji harmonisasi alam semesta, siapa melakukan apa di atas bumi persinggahan ini. Sebab di situlah letak azas penciptaan, ialah citra manfaat. Segala sesuatu yang ada di alam ini adalah Ayat Tuhan, dan Tuhan menciptakannya dengan suatu maksud. Tak ada ciptaan Tuhan yang sia-sia; bangsawan, ilmuwan, preman, babi hutan, lintah, kadal...., dari tiada menjadi ada, lalu ditiadakanNya lagi. Ohh....., filsafat keparat, tambah dalam tambah gelap....., semakin dalam semakin gelap...., lebih dalam lagi....
KEMBALI KE ARTIKEL