Terjadilah percakapan antara pria separuh baya tersebut dengan bapak Tua yang bijaksana tersebut.
“Bapak Tua, apa yang menyebabkan doa anda selalu dikabulkan? Saya selalu berdoa dan berpuasa. Kenapa doa saya belum dikabulkan? Kehidupan saya berantakan, keluarga dan karir saya berantakan. Apa rahasianya bapak?”
Bapak Tua itu menjawab “ Rahasianya hanya satu, anda harus membantu orang lain. Bantu apa saja kepada orang lain. Walau anda belum sukses”
Pria separuh baya tersebut menjawab,” begitu ya, jadi saya harus bantu orang lain?”
Bapak Tua melanjutkan,” ya, kalau orang yang selalu mendapat kesulitan dalam hidupnya selalu meminta dan menanyakan mana bagian untuk saya? Ini adalah proses abundance atau kelimpahan untuk hidup anda. Bila anda mengalami kelimpahan, otomatis hidup anda dan pikiran juga berlimpah.”
Begitu juga Brian Tracy pernah mengatakan “Orang sukses selalu mencari kesempatan untuk menolong orang lain. Orang yang tidak sukses selalu bertanya,”Mana jatah saya?”
So, apapun yang terjadi pada hidup anda. Ambil keputusan dengan menolong orang lain maka hidup dan mind set anda juga mengalami kelimpahan. Tuhan akan memberikan kelimpahan bila kita sudah mempunyai mental mind set yang berbeda.
Sukses untuk anda dan Selamat ber LIFE REBORN
Mau mendapat email Fire up your mind setiap hari? Kirim email kosong ke lifereborn-subscribe@yahoogroups.com