Mewabahnya Virus Covid-19 membuat dunia seketika berubah. Seluruh kegiatan manusia terpaksa dibatasi, tanpa terkecuali kegiatan di bidang pendidikan. Sejak organisasi kesehatan dunia (WHO) membuat pengumuman bahwa virus corona yang sedang merebak di seluruh penjuru dunia ini adalah pandemic global, pemerintah Indonesia membuat kebijakan untuk mengehentikan kegiatan belajar tatap muka sejak satu tahun lalu. Alhasil, selama itu seluruh sekolah di Indonesia diliburkan dan diganti dengan belajar daring. Dibuatnya keputusan ini agar penularan virus corona yang membahayakan ini dapat terputus. Hal ini disebabkan juga karena Indonesia memiliki kasus positif covid yang cukup tinggi dibandingkan negara lainnya, sehingga pemerintah tidak mau mengambil resiko besar jika kegiatan belajar di sekolah tetap berjalan seperti biasanya.
KEMBALI KE ARTIKEL