Mohon tunggu...
KOMENTAR
Nature

Upaya Konservasi Varietas Mangga di Kota Madiun

21 Desember 2020   22:56 Diperbarui: 21 Desember 2020   23:02 301 2
Tanaman mangga (Mangifera indica L) menjadi salah satu dari tiga jenis tanaman buah yang mendapatkan prioritas untuk dikembangkan oleh pemerintah sebagai primadona hortikultur. Mangga merupakan salah satu jenis buah-buahan yang memiliki nilai ekonomi tinggi, sehingga pemerintah mengupayakan adanya pengembangan hortikultura seperti adanya suatu proyek terpadu pada komoditi mangga di daerah Jawa Barat.  Pengembangan ini masih berjalan di Jawa Barat, tetapi ada wilayah yang berpotensi untuk dikembangkan yaitu provinsi Jawa Timur. Persebaran keanekaragaman kultivar mangga untuk setiap daerah berbeda-beda, untuk Jawa Timur tersebar di Madiun, Kediri, Tulungagung dan Ngawi. Saat ini terjadi erosi genetika khususnya pada tanaman mangga, hal ini disebabkan karena adanya penurunan populasi tanaman mangga akibat daerah persebarannya dibangun menjadi kota maupun pemukiman. Kultivar lokal juga mengalami kekalahan dalam persaingan penjualan, karena kultivar impor dijual dengan harga yang lebih murah dibandingkan kultivar lokal. Permasalahan lain adalah masyarakat hanya membudidayakan jenis mangga yang memiliki nilai ekonomi tinggi seperti jenis mangga gadung, manalagi dan sebagainya, sehingga jenis mangga yang nilai ekonominya lebih rendah tidak dibudidayakan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun