Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Revitalisasi Kawasan Eks Puskib Menjadi Supermal di Kota Balikpapan

10 Januari 2011   11:10 Diperbarui: 26 Juni 2015   09:45 961 1
Rencana revitalisasi pembangunan kawasan eks Pusat Kegiatan Islamiyah Balikpapan (Puskib) oleh Pemerintah Propinsi Kalimantan Timur di wilayah Mekar Sari Balikpapan Tengah menjadi supermal tampaknya menjadi salah satu rencana yang cukup kontroversial di Kota Balikpapan. Rencana ini mendapat cukup banyak penolakan dari berbagai kalangan. Kebanyakan beranggapan mal di Kota Balikpapan sudah cukup banyak sehingga tidak sesuai jika dibangun menjadi supermal, mendukung anggapan tersebut, banyak kalangan berpendapat bahwa akan lebih baik apabila kawasan eks Puskib tersebut dimanfaatkan sebagai lahan terbuka hijau. Kota Balikpapan yang memiliki jumlah penduduk lebih dari 500ribu jiwa saat ini telah memiliki 7 supermal dengan skala pelayanan dari pusat-pusat perdagangan tersebut di Kota Balikpapan tidak hanya melayani kebutuhan dalam daerah tetapi juga melayani masyarakat dari luar daerah terutama untuk Propinsi Kalimantan Timur. Kota Balikpapan memiliki Bandara Internasional Sepinggan dan Pelabuhan yang berfungsi sebagai salah satu akses utama menuju Kalimantan Timur sehingga dapat dikatakan bahwa Kota Balikpapan merupakan pintu masuk menuju Kalimantan Timur bagi masyarakat dari Luar Pulau Kalimantan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun