W.S. Rendra adalah seorang penyair yang terkenal di Nusantara. Melalui karyanya kita dapat mengenal lebih jauh tentang dunia sastra. Salah satunya adalah puisi, di sini saya akan membahas mengenai puisi karya W.S Rendra yang berjudul Doa Seorang Serdadu Sebelum Perang. Puisi tersebut bertemakan perjuangan seorang prajurit sebelum turun ke medan perang. Seorang prajurit tak hanya berperang untuk melawan musuhnya, tetapi perang melawan batin diri sendiri. Sebelum bertempur, prajurit tersebut berdoa kepada Tuhan agar dosa-dosanya diampuni setelah menumpahkan banyak darah. Walaupun puisi tersebut menggambarkan penyesalan seorang prajurit, penyair menuliskan puisinya dengan
apik. Penggunaan kata
 kau dan aku yang dominan di puisi tersebut menunjukkan bahwa penyair merujuk kepada diri sendiri dan Tuhan seolah-olah aku-lirik meminta ampun atas perbuatannya.
KEMBALI KE ARTIKEL