Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

SNMPTN, Membatasi Yang Punya Keterbatasan

12 Juni 2012   13:26 Diperbarui: 25 Juni 2015   04:04 151 0

Selasa (12/6) ini, Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) digelar. Kursi di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang jumlahnya terbatas, diperebutkan oleh jutaan peserta SNMPTN. Asalkan memenuhi syarat, siapapun boleh ikut ujian tersebut, termasuk bagi mereka yang memiliki kebutuhan khusus.

Tadi saya melihat tayangan berita di televisi, beberapa peserta SNMPTN berkebutuhan khusus, yakni tuna netra, mengalami kesulitan saat mengerjakan soal. Mereka kesulitan bukan lantaran bobot soalnya, melainkan tidak tersedianya soal dalam bentuk braille.

Seperti yang dialami Maryana, salah satu peserta SNMPTN tuna netra yang mengikuti ujian di Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Ia mengaku, tidak disediakannya soal braille, selain itu waktu mengerjakan soal ujian tidak ditambah.

Tidak hanya Maryana, Ardiansyah, peserta SNMPTN tuna netra yang mengikuti ujian di SMKN 5 Surakarta, juga mengalami kesulitan lantaran waktunya yang sangat mepet.

Peserta tuna mengerjakan soal di ruangan khusus. Mereka dibacakan soal oleh dua panitia secara bergantian, dan dibantu untuk mengisi lembar jawaban. Meski sudah dibantu, tentu waktu yang dibutuhkan untuk menjawab semua soal lebih lama dibandingkan peserta lainnya.

Mengikuti ujian SNMPTN adalah hak peserta tuna netra juga, seharusnya hak-hak mereka dalam mengerjakan soal juga harus dipenuhi. Jika jenis soal dan waktu mengerjakan soal disamakan dengan orang normal, tentu mereka kuwalahan. Kalau begini caranya, sekakan-akan kaum berkebutuhan khusus seperti tuna netra tidak berhak masuk PTN melalui ujian SNMPTN.

Saya tidak tahu pasti apa penyebab tidak tersedianya soal braille. Mungkin karena jumlah peserta tuna netra tidak terlalu banyak, soal braille pun tidak dibuat, atau mungkin biaya yang dikeluarkan banyak jika soal braille dibuat.

Semoga tahun depan soal SNMPTN braille khusus tuna netra bisa tersedia, sehingga mereka tak mengalami kesulitan. Meski mereka punya keterbatasan penglihatan, kesempatan mereka jangan dibatasi untuk masuk PTN melalui SNMPTN. @TamiPudya

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun