Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Strategi Pengelolaan Kelas Inklusi Melalui Model Pembelajaran Berbasis Alam

9 Juli 2021   21:20 Diperbarui: 9 Juli 2021   21:25 435 1
Nama                          : Khofiz Syinta Ursila
Kelas                           : 6 PGSD A2 Angkatan 2018 FTIK UNISNU Jepara
Mata Kuliah             : Pendidikan Inklusi
Dosen Pengampu  : Hamidaturrohmah, S.Pd., M.Pd.

          Semua anak yang terlahir di dunia ini merupakan makhluk Tuhan yang memiliki keunikan tersendiri. Potensi berupa kemampuan dan karakter dari setiap anak tidak bisa disamaratakan ataupun dibanding-bandingkan. Dari semua anak yang terlahir normal, ada sebagian kecil anak yang terlahir dengan beberapa gangguan baik secara fisik maupun mental, akan tetapi mereka tetap memiliki hak untuk memperoleh kehidupan yang layak. Keunikan anak-anak yang terlahir dengan kondisi khusus atau istimewa tersebut dikatakan sebagai anak berkebutuhan khusus. Anak berkebutuhan khusus merupakan anak yang memiliki perbedaan dari beberapa segi dengan anak-anak secara umum atau rata-rata anak seusianya. Anak tersebut membutuhkan metode, material, pelayanan, pendidikan dan peralatan yang khusus dan berbeda dari anak normal lainnya agar dapat mencapai perkembangan yang optimal. Karena anak tersebut mungkin akan belajar dengan kecepatan yang berbeda dan juga dengan cara yang berbeda. Walaupun mereka memiliki potensi dan kemampuan yang berbeda dengan anak-anak secara umum, mereka harus mendapat perlakuan dan kesempatan yang sama seperti anak-anak lainnya terutama dalam kegiatan belajar di sekolah.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun