Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Hubungan Fisika, Teknologi dan Pangan

2 Januari 2024   13:58 Diperbarui: 2 Januari 2024   14:05 275 0
Pada bidang teknologi dan pangan tidak semata-mata selalu tentang memasak, dan kenapa fisika sangat terhubung dengan teknologi dan pangan?
Karena pada teknologi dan pangan terdapat ilmu terapan fisika. Fisika tidak hanya menjadi ilmu teoritis, tetapi juga menjadi landasan nya teknologi dan inovasi.
Fisika juga berperan juga dalam teknologi dan pangan. Contoh penerapan fisika adalah memahami proses fisik dan kimia yang terjadi selama pengawetan dan pengolahan pangan.
Adapun materi-materi fisika yang terhubung pada teknologi dan pangan ialah :
1.Materi Pengukuran dan Satuan
Pada bidang teknologi dan pangan, pengukuran sangat penting dalam proses pengolahan pangan, dan setiap proses itu selalu mengukur takaran atau jumlah yang diukur. Contohnya, pada proses pembuatan jus buah dibutuhkan bahan baku seperti gula, buah, air, . Dan semua itu membutuhkan takaran agar jus memiliki rasa yang pas, penulisan air 500ml berarti volume air 500ml dan begitu seterusnya.
2.Materi Fluida Statis
Mekanika fluida sering dipelajari pada rekayasa pangan, kemampuan untuk memodelkan dan mengsimulasikan ini kian berkembang. Hal ini dapat menghadirkan tantangan signifikan dalam hal merancang model dengan tatanan tereduksi yang dapat di sesuaikan fitur-fitur utama pada makanan tersebut. Pada mesin teknologi juga memiliki peluang untuk menangani kumpulan data yang besar dan mengurangi dimensi dan urutan pemodelan dalam mekanika fluida.
3.Materi Suhu dan Kalor
Penerapan suhu dan kalor pad teknologi dan pangan. Proses pengolahan pangan pasti membutuhkan teknologi, baik itu tradisional ataupun modern. Contohnya saat menggunakan oven untuk memanggang kue, kita memerlukan suhu dan kalor agar kue mendapatkan hasil yang sempurna, adanya suhu dan kalor kita dapat mengetahui berapa suhu yang diperlukan untuk membuat kue itu matang dengan sempurna, karena apabila kita tidak memakai ilmu tersebut, maka dapat dipastikan kemungkinan over cooking dapat terjadi kapan saja.
4.Materi Termodinamika
Termodinamika ialah ilmu yang mempelajari tentang perubahan suhu atau panas, penerapan termodinamika ini sering dijumpai pada teknologi pada bidang pangan, seperti termos, setrika, oven dan lainnya. Termodinamika ini tidak lepas hubungannya dengan suhu dan kalor, dan pada proses pengawetan dan pembuatan pangan, makanan dapat bertahan dalam suhu tertentu ada dengan suhu panas atau dingin. Maka dalam pangan ada syarat tertentu agar dapat menjaga kualitas pangan tersebut.
Kesimpulannya, banyak sekali konsep materi fisika yang dibutuhkan dalam proses pembuatan teknologi dan pangan, tidak hanya yang disebutkan diatas karena memang yang dipelajari saat ini biasanya hanya fisika dasar saja.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun