Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Pengembangan Kuliner dalam Kemasan sebagai Oleh-oleh Desa Wisata

15 Juli 2021   23:51 Diperbarui: 15 Juli 2021   23:52 306 0
Wisata dan kuliiner adalah sesuatu yang tidak bisa dipisahkan. Hal ini menjadi perhatian pengelola dan pokdarwis Desa Wisata Surya Buana, Mranggen, Srumbung . Meskipun baru setahun berdiri, namun wisatawan yang berkunjung di Desa Wisata Surya Buana (Dewi Suba) terbilang ramai dibandingkan dengan desa wisata lain disekitarnya. Hampir semua wisatawan yang datang berkunjung selalu ingin menikmati sajian kuliner baik minuman maupun maupun makanan. Di Dewi Suba, pengunjung biasanya menikmati minuman berupa kopi, kelapa muda, teh, jahe dan aneka jus buah. Sedangkan kuliner berupa makanan tersedia mulai dari makanan ringan (snack) berupa makanan hasil pertanian seperti singkong, ketela rambat, pisang baik rebus mauoun goreng. Akhir-akhir ini minuman kopi sedang  diperkaya dengan variasi kopi klothok sedangkan jajanan sedang digagas serabi jawa sebagai icon jajanan tradisoional khas Dewi Suba. Kuliner yang disebutkan merupakan kuliner yang disajikan di lokasi desa wisata, termasuk menikmati hidangan makan pokok berbasis nasi, misalnya nasi tumpeng, sego megono, nasi kuning, sego wiwit, prasmanan lengkap dan lain sebagainya sesuai dengan permintaan atau kebutuhan pengunjung. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun