Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

Vlomaya & KPK Gerebek Kopi Bah Sipit

1 Agustus 2023   05:00 Diperbarui: 1 Agustus 2023   05:19 407 8
Salah apa Kopi Bah Sipit Bogor sampai kena gerebek KPK? Jangan salah mengerti, KPK yang ini bukannya Komisi Pemberantasan Korupsi melainkan Kompasianer Penggila Kuliner. Hobinya memang menggerebek gerai kuliner. Kali ini KPK berkolaborasi dengan Vlomaya, komunitas Vlogger pemerhati budaya mengadakan bincangpreneur dengan Kopi Kacamata Bah Sipit Bogor.

Prosesnya cukup panjang, semula aku pikir  acara ini hanya acara Vlomaya, karena aku peroleh bocoran info A1 dari Kang Bugi Sumirat. Ternyata di laman Temu Kompasiana muncul acara ini kolaborasi KPK dan Vlomaya. Terpaksa daftar dulu, sambil harap-harap cemas keangkut nggak ya, karena dua komunitas bergabung, berarti peluang berkurang 50%. Eh ternyata diterima bersama 14 Kompasianer lainnya.

Pada hari H, tepatnya Sabtu 29 Juli 2023, aku berangkat dari Tangerang Selatan ke Bogor. Aku sempat nyasar ke gerai Kopi Kacamata Bah Sipit, ternyata venue acara bukan disitu.

Gerai Kopi Bah Sipit cukup minimalis. Kira-kira berukuran 4x3 meter yang diperuntukkan untuk etalase kopi dengan lemari-lemari jadul. Termasuk ruangan kasir dan dua mbak yang melayani penyeduhan kopi manual, tanpa mesin espresso seperti kebanyakan kopi kekinian yang lagi menjamur.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun