Mohon tunggu...
KOMENTAR
Raket Pilihan

Gregoria dan Putri Buka Peluang di Tunggal Putri

25 Januari 2023   22:27 Diperbarui: 26 Januari 2023   14:27 209 3
Indonesia Masters 2023 hari ini memasuki hari kedua. Pertandingan bulutangkis yang termasuk pada agenda BWF Super 500 ini berlangsung di Gelora Senayan, Jakarta.

Pada hari kedua ini, squad Indonesia menurunkan 16 wakil, 4 yang lolos dari babak kualifikasi,  dan 12 yang langsung  pada babak utama.

Squad Indonesia yang berhasil lolos ke babak selanjutnya adalah':

Chico menang atas tunggal putra India, Priyanshu 18-21,21-18,21-18.

Pada babak 16 besar, Chico akan berhadapan dengan Loh Kean Yew.

Anthony Sinisuka Ginting menyisihkan Lee Chuk Yiu 21-10,21-12.

Ginting akan melawan Shi Yuqi di babak 16 besar.

Tunggal putra Jonathan Christie menang atas That Nguyen, 21-23,21-11,21-6.

Di babak 16 besar Jonathan Christie akan bertemu Shesar.

Tunggal putra, Shesar menyisihkan tunggal putra India, Kidambi 21-10,24-22.

Tunggal putri Gregoria tundukkan tunggal putri Taiwan, Sung Suo Yun 12-21,21-18,21-11.

Putri Kusuma Wardhani menang atas tunggal putri Jepang, Aya Ohori  21-17,23-25,23-21.

Ganda campuran Rinov / Phita unggul atas pasangan Jepang, Hiroki / Natsu 21-19,21-14.

Ganda campuran Dejan / Gloria menumbangkan pasangan Hong Kong, Tang / Tse 21-17,21-16.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun