Pada pertandingan bulu tangkis level S1000 yang berlangsung dari tanggal 14 hingga 19 Juni 2022, Indonesia Terbuka 2022 yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno Jakarta hari ini sudah memasuki babak babak final.
Kalau pada Indonesia Masters 2022 Indonesia masih menempatkan dua finalis, bahkan ganda putra Fajar / Rian berhasil merebut juara ganda putra, maka pada Indonesia Open 2022 wakil Indonesia sudah berguguran bahkan tidak sempat mencapai semi final.
Ganda campuran China, Zheng SI Wei/ Huang Ya Qiong yang merebut juara ganda campuran pada Indonesia Masters 2022 kembali berjaya menundukkan pasangan kuat Jepang, Yuta Watanabe/Arisha Higashino 21-14,21-16.
Tunggal putri China China, Wang Zhi Yi gagal menundukkan tunggal putri Taiwan, Tai Tsu Ying  23-21, 6-21, 15-21. Hingga Tsu Ying berhasil meraih juara.
Ganda putri yang menjadi milik Jepang, karena berhasil menciptakan all Jepang final, Â Nami Matsuyama/ Chiharu Shida berhasil menundukkan ganda putri, Yuki Fukushima/ Sayaka Hirota 18-21,21-14,21-17.
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen berhasil masuk menjadi juara setelah menyisihkan tunggal China, Zhao Jun Peng 21-9,21-10. Ini adalah gelar kedua bagi Viktor Axelsen di bulan Juni 2022, setelah gelar pertamanya di Indonesia Masters 2022.
Ganda putra China penakluk Fajar / Rian, Liu  Yu Chen / Ou Xuan Yi berhasil menyisihkan pasangan Korea Selatan,  Choi Sol Gyu / Kim Won Ho 21-17,23-21.
Dengan demikian berakhirlah dua even besar bulutangkis di Indonesia, Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022. Sudah saatnya, PBSI untuk segera membenahi pengkaderan pemain guna menyongsong even berikutnya. Sampai jumpa di even bulu tangkis berikutnya.