Hari ini, 1 Februari menurut kalender Masehi dianggap sebagai hari raya Tahun Baru Imlek. Tahun datangnya musim semi bagi petani di Tiongkok. Tetapi juga sekaligus menjadi hari libur besar bagi pebisnis di Tiongkok. Beberapa teman yang memiliki mitra bisnis di Tiongkok / Taiwan merasa kesal, karena surat elektronik mereka tak kunjung di balas. Alasannya mereka sedang libur panjang, bahkan lebih panjang dari libur Lebaran di Indonesia. Pengalaman saya berbisnis dengan orang Taiwan mereka sering libur 14 hari, baru buka kantor setelah perayaan Cap Go Meh selesai. Jadi kalau tahun ini mereka selesai libur sehari setelah hari Valentine atau tepatnya 15 Februari.
Dari pengalaman berbisnis dengan orang Taiwan, saya jadi paham bahwa kue keranjang atau nian gao bukan kue ranjang adalah makanan akulturasi yang ada di Indonesia saja. Di Taiwan mereka hanya mengenal manisan, bukan kue keranjang atau dodol China.
Menurut bentuknya saja, kue keranjang ini mirip menyerupai dodol, jadi betullah merupakan makanan akulturasi di Indonesia.
Meski riwayat asalnya dikaitkan dengan negeri Tiongkok. Menurut cerita yang beredar dari mulut ke mulut awal mula kue keranjang berasal dari gangguan raksasa Nian pada penduduk di Tiongkok. Lalu seorang pemuda bernama Gao meracik makanan manis dari tepung ketan dan diletakkan di depan rumahnya.