Mie telur, kepiting, cumi, daging sapi / rusa, udang, dan jamur.
Martabak telur juga memiliki variasi martabak mie, gabungan martabak dan mie Aceh. Sayangnya nasi gorengnya biasa tidak menggunakan bumbu rempah khas Aceh. Soto ayamnya mirip soto Padang.
Ada satu lagi rumah makan legenda di Banda Aceh yakni RM Spesifik khas Aceh, beberapa menu khas Aceh seperti kuah pliu, kari ikan hiu, dan tumis ikan kayu. Kami juga sempat menikmati Rujak Aceh di dekat bandara. Keistimewaan rujak Aceh menggunakan buah rumbia dan batok serta ditaburi kacang goreng.