Agustus 2015 yang baru lalu, saya diminta menjadi admin komunitas di KPK, karena berawal dari KPK saya banyak mengenal Kompasiana, tentu sebagai imbal balas budi, saya harus bersedia meluangkan waktu untuk membesarkan salah satu komunitas yang ada.
Terakhir, gara-gara beberapa tulisan saya di Kompasiana mengenai HIV/AIDS, akhirnya saya diundang untuk menjadi team media Pernas AIDS V di Makassar, akhir Oktober 2015 nanti.
Karena Kompasiana sudah mampu mendatangkan pembaca bagi tulisan-tulisan saya, akhirnya saya lebih banyak menulis di Kompasiana, daripada di blog pribadi maupun blog di media lain. Karena selain puas, saya juga bangga, bila diketahui oleh teman-teman saya sebagai K'ers karena banyak yang menilai penulis-penulis di Kompasiana berbobot tulisannya dan sering menjadi acuan.
Kini Kompasiana menjelang usianya yang ke tujuh, sebagai media keroyokan yang tentu banyak memiliki pesaing, harus terus berpikir keras, meluncurkan program-program baru agar para K'ers tidak berpindah ke lain hati.
Selamat menuju usia tujuh tahun Kompasiana (22 Oktober 2015), semoga selalu memberikan yang terbaik bagi para K'ers.