Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Siswa MTsN 4 Bantul Gelar Karya P5RA

23 Januari 2025   08:58 Diperbarui: 23 Januari 2025   08:58 22 1
Bantul (MTsN 4 Bantul) - Siswa MTsN 4 Bantul melakukan kegiatan Gelar Karya Kebhinekaan P5RA Semester Empat pada Rabu (22/01/2025) di hall madrasah setempat. Gelar karya tersebut diikuti oleh seluruh siswa kelas 8.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala MTsN 4 Bantul, Sugeng Muhari,S.Pd.,Si.,M.Pd. yang dalam sambutannya menyampaikan," mari kita lanjutkan perjuangan kita, ibadah kita di madrasah ini. Di kegiatan P5 dengan tema kebhinekaan ini mudah mudahan anak -  anakku bisa menghargai semua budaya bangsa kita. Salah satu cara menghargai yaitu hari ini kalian mengenakan pakaian adat yang sudah dimodifikasi dan Alhamdulillah pakaian yang kalian kenakan saat ini sudah terlihat mencerminkan budaya bangsa Indonesia. Saya berpesan ketika tampil nanti kalian harus sportif, bertanggung jawab. Keluarkan kekompakan kalian, kerjasama kalian agar mendapatkan nilai yang terbaik dari para juri. Semoga acara ini mendapatkan keberkahan dan bermanfaat bagi kita semua." Ungkap Sugeng.
Gelar Karya P5RA diselenggarakan sebagai sarana membentuk karakter siswa sesuai dengan yang terdapat dalam profil pelajar Pancasila. Mereka diharapkan punya sikap diantaranya kebhinekaan global, gotong royong, kreatif ,  dan mandiri.
Usai acara sambutan, siswa tampil secara bergiliran berdasarkan urutan nomor undian yang didapat. Mereka tampil perkelas mengenakan baju adat yang telah dimodifikasi mereka sesuai kelompok masing-masing di setiap kelas.
Penampilan hasil karya membuat kostum dikemas dalam bentuk fashion show.
Kegiatan berlangsung meriah. Tepuk tangan dan sorak -sorai para siswa yang menyaksikan kegiatan fashion show menambah meriah suasana kegiatan. Para siswa  tampil dengan gaya masing-masing. "Para siswa sudah  tampil layaknya modeling walaupun ada yang terlihat masih malu-malu." tutur Suratmi, salah satu Juri kegiatan fashion show.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun