Pelantikan tersebut dilakukan oleh pembina pramuka  MTsN 4 Bantul, Kakak Fahmi Syaefudin. Fahmi dalam sambutannya menyampaikan yang intinya jangan berpuas diri karena telah dilantik menjadi Penggalang Rakit sebab penggalang yang Rakit masih harus melanjutkan Tingkat Terap dan yang Tingkat Terap masih harus lanjut Tingkat Garuda. " Kalian jangan berpuas diri karena telah dilantik Tingkat Rakit sebab yang Tingkat Rakit masih harus melanjutkan Tingkat Terap dan yang Tingkat Terap juga masih harus lanjut ke Tingkat Garuda." Ungkap Fahmi.
Penggalang yang bisa dilantik adalah mereka yang telah menyelesaikan syarat kecakapan umum Tingkat Ramu, Rakit, atau Terap. Mereka tersebut berjumlah tujuh siswa. Adapun tujuh siswa tersebut yaitu Karta November H, Juvenal Rakha T, Difa Anggada P, Zakaria Abimanyu G.S, Alfano Akbar Djati W, Habib Nur Zaky, dan Khozin Nibras Abbiyu F.
Pelantikan berjalan dengan lancar. Dari awal hingga akhir acara. Selesai pelantikan mereka mengadakan sesi foto bersama. (rtm).