Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

MENGENAL & MENGGUNAKAN UANG DIGITAL

8 Agustus 2010   12:56 Diperbarui: 26 Juni 2015   14:13 343 0
Interview Majalah Idebisnis Dengan Surahman Founder Cipta Karya Mandirihttp://www.c-4webdesign.com Majalah Idebisnis Edisi 03 / Agustus 2010 Kolom Rubrik Bisnis Online Text / Reporter : Teguh/Foto: Rohedi BISNIS ONLINE MENGENAL & MENGGUNAKAN UANG DIGITAL Bila di dunia nyata kita bertransaksi menggunakan uang kartal dan giral, di era internet transaksi mesti dilakukan lewat deretan angka atau uang digital, agar cepat dan efisien. Uang digital dikenal juga sebagai E-currency, electronic money atau digital currency. Menurut Surahman, seorang pakar TI di Jakarta Selatan, fungsi E-currency hampir sama dengan uang biasa. Bedanya, E-currency yang berujud angka digital, hanya bisa digunakan bertransaksi dengan situs di internet. Sehingga setiap E-currency bisa dipastikan memiliki sebuah website yang bertugas untuk mengakses account kita dan di dalamnya terdapat fungsi financial. Misalnya : melihat saldo, transfer dan history. Sampai saat ini sarana pembayaran on-line ini belum memasyarakat. Sebab, sebagian besar pebisnis online Indonesia belum sepenuhnya percaya kepada mesin pembayaran ini. Padahal, dengan E-currency kita dapat memperoleh banyak manfaat dan kemudahan. Aman, langsung ke tujuan dan lebih murah dibanding dengan kartu kredit. SISAKAN SALDO SEDIKIT

  • Untuk transaksi bisnis berskala Internasional, pembayaran secara offlinebisa menghambat perkembangan usaha. Namun, pembayaran online disarankan tidak menggunakan kartu kredit, melainkan dengan E-currency, misalnya PayPal atau bisa juga menggunakan system bank secara online.
  • Sebaiknya tidak menyimpan dana terlalu besar dalam E-currency. Usai bertransaksi dana segera dimasukkan ke dalam rekening tabungan. “ Sisakan 5 atau 10 dollar saja. Tujuannya agar account E-currency tidak mati,” tutur Maman.
  • Biaya pembuatan website yang dilengkapi dengan E-commerce tidak mahal. Sekitar Rp. 2 – 2,5 juta. Untuk keamanan, sebaiknya bekerja sama dengan ahli TI.
  • Pilihlah E-currency yang kredibel. Paling tidak, sudah lama digunakan banyak orang sehingga jika ada kabar mengenai E-currency tersebut kita cepat mengetahuinya.
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun