Kembali mendulang kisah. Kami merawat kebersamaan demi satu misi yang masih dilangitkan. Di sini. Di tempat biasa kami kembali bersua. Memotong ilalang, merangkainya dengan tali temali lalu mengatapinya di langit dangau.
Udaranya segar. Suasananya adem penuh keharmonisan bersama semesta. Hijaunya padi dan jagung yang sedang tumbuh subur di hamparan persawahan, membuat mata begitu dimanjakan. Angin segar menerpa kepenatan hidup yang kadang menggelayut dan menari-menari  tak jelas di hari-hari yang melelahkan. Tapi di sini dihanyutkan bersama kedamaian kehidupan yang sedang kami nikmati.
Kami berbincang banyak hal. Banyak topik. Lalu melepas tawa sembari memungut makna dalam serpihan kisah yang pernah di jalani. Kami menukar kabar. Bersilang pandangan, lalu bermuara pada kesimpulan. Bukankah orang-orang sukses pernah bilang, bahwa tindakan kecil yang konsisten akan melahirkan perubahan besar di kemudian hari. Kami menyadari setiap langkah akan selalu ada tantangan. Hambatan yang silih berganti datang menerjang. Dan bahkan kami meyakini tuhan tidak mungkin menguji hambanya di luar batas kemampuannya.