Dahulu program-program semacam ini pernah dilakukan tetapi kenyataan yang ada justru sering tidak tepat sasaran, meskipun berbagai upaya telah dilakukan untuk pendataan yang lebih baik dan valid. Sebuah transparasi sangat mutlak untuk program-program semacam ini. Masyarakat diharapkan dapat ikut serta mengontrol sehingga program ini dapat berjalan dengan baik. Satu hal yang wajib di paparkan secara lebih rinci adalah sebuah payung hukum karena menyangkut uang rakyat. Kita semua tidak ingin sebuah kebijakan yang tulus untuk membantu rakyat kurang mampu malah justru dipersoalkan menjadi sebuah perkara hukum karena ketidak beresan dalam mengelola dan menindak lanjuti persoalan yang berkembang ditengah tengah masyarakat yang majemuk dan heterogen. Perlu adanya struktur keorganisasian yang jelas sebagaimana layaknya sebuah program kerja yang memiliki penanggung jawab dan anggotanya. Perlu dijelaskan pula apakah program ini jangka pendek, menengah atau jangka panjang. Bersinergi dengan kementrian terkait, DPR, tokoh-tokoh masyarakat, tokoh-tokoh pendidikan, kesehatan dan elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan menjalin kerjasama agar masalah-masalah yang muncul dikemudian hari akan menjadi tanggung jawab bersama dan dapat diselesaikan tanpa adanya perselisihan.
Pemerataan program ini diharapkan dapat terus berlanjut dan dapat menjangkau semua wilayah sehingga tidak menimbulkan kecemburuan sosial. Bersih dari korupsi dan meningkatnya pendapatan negara dari berbagai sektor menjadi sumber pendanaan yang kuat untuk program ini. Yang jelas perkuat payung hukumnya, teknologinya, sistemnya, organisasinya karena tidak menutup kemungkinan akan terjadi kebocoran anggaran yang nantinya daat berakibat fatal.