Biasa, setelah mendapatkan yang aku cari aku mampir sejenak mendalami blog sederhana ini. Silakan cek disini.
Wow, ternyata blog ini berisi tentang banyak hal dari sebuah kecamatan di Gunungkidul Yogyakarta, yaitu Kecamatan Karangmojo. Dan disinilah letak keunggulan blog ini. Pertama, meski hanya mengupas tentang berita dan informasi tentang kejadian (baca: berita) di kawasan kecamatan Karangmojo juga info info lain yang menarik. Kelihatnnya tidak ada yang ketinggalan. Mulai dari Informasi Wisata, Informasi Hiburan, Informasi Keagamaan dan lain lain.
Karena masih sederhana, bisa dilihat belum ada yang pasang banner ini di blog tersebut. Pemasang Iklan belum tertarik untuk menawarkan produknya disini.
Ada juga informasitentang lowongan kerja. Wah, tentu sangat sangat membantu saudara saudara di kawasan yang cukup terkenal dengan daerah yang cukup gersang untuk mencari pekerjaan. Walau untuk kec Karangmojo relatif lebih subur dibanding kecamatan lain di GunungKidul.
Untuk sebuah situs berita lokal, apalagi setingkat kecamatan blog ini sungguh sangat bagus. Fitur yang ada begitu lengkap. Pihak pemerintah kecamatan mestinya memberikan apresiasisekedarnya terhadap pengelola blog ini. Berita pembangunan dan pemerintahan dan lain lain untuk memberikan penerangan terhadap masyarakat di seputar kecamatan tersebut.
Bentuk apresiasi pemerintah setempat bisa berupa kemudahan kemudahan akses untuk meningkatkan mutu blog ini. Jaringan yang memadai, pembelian domain dan lain sebagainya. Pendidikan dan kemampuan pengelola blog bisa juga.
Blog lokal seperti ini bisa terasakan manfaatnya jika ada peristiwa atau kejadian, musibah yang terjadi ditempat tersebut. Informasi yang cepat dan akurat dari sumber langsung tentu sangat membawa manfaat.
Mengingat, media internet mampu menjangkau ke seluruh tempat di dunia selama tempat itu masih ada jaringan internet. Gua Pindul bisa menjadi daerah tujuan wisatawan dunia. Why not? Ponpes Al Hadid yang berkecimpung tentang pembinaan terhadap mualaf bisa diketahui sebagian orang yang ingin mondok di tempat tersebut. Dan lain lain.
Saatnya sebagian dari kita bisa meniru apa yang telah dilakukan oleh pengelola blog komunitaskarangmojo.blogspot.com
Salam kompasiana. Salam kreatif.