Cerita tentang kejadian Taifun dan banjir di Jepang beberapa hari yang lalu, yang sempat ramai di hampir semua media internasional. Setelah dua tahun yang lalu kami mengalami hujan salju terlebat sepanjang 25 tahun terakhir di Jepang, hari itu menyaksikan sendiri badai atau Taifun yang menyebabkan kerusakan terparah dan bahkan banjir besar di Jepang. Taifun no. 17 dan 18 tersebut membawa hujan lebat yang tak berhenti selama 2 hari terakhir, dan bahkan anak sekolah diliburkan semua. Parahnya lagi hampir semua jalur kereta mengalami
cancel (tidak beroperasi) atau
delay (jadwal terganggu karena tidak semua kereta beroperasi) karena dianggap berbahaya dan juga beberapa stasiun serta
sub way mengalami kerusakan dan kebanjiran. Gambaran lengkap tentang berita taifun dan banjir bisa di baca di berbagai berita media televisi dan koran. Apalagi prefecture Tochigi, tempat kami tinggal masuk dalam zona merah atau
emergency karena imbas taifun tersebut.
KEMBALI KE ARTIKEL