Beberapa bulan belakangan ini, saya berkali-kali mengunjungi beberapa desa dan kampung di Suwawa Timur dan Suwawa Tengah. Selain menikmati segarnya udara Suwawa, aktivitas saya di kedua wilayah itu semata-mata untuk melihat danmemahami profil penggunaan bahasa Suwawa oleh penuturnya. Hal ini saya lakukan karena sebelumnya terdengar 'kegalauan' dari sejumlah kalangan mengenai fenomena memudarnya penggunaan bahasa Suwawa oleh penuturnya sendiri.