Di pelabuhan itu dulu Dudi berangkat. Ia menumpang kapal penumpang antar pulau untuk tujuan yang tak pasti. Ia cuma bilang mau merantau untuk mengejar mimpi. Sebelum kapal berangkat ia sempat berjanji untuk pulang. Untuk menggenap janji yang terlanjur diucapkannya. Dan Sumi terguguk, tangis pecah meski ditahan, air mata yang menderas tak terbendung.
KEMBALI KE ARTIKEL